• MANEGER PROYEK

Manajer Proyek (Project Manager) adalah seseorang yang bertindak sebagai pimpinan dalam suatu proyek. PM sangat berperan penting dalam suatu proyek, karena kegagalan dan keberhasilan dari proyek tersebut di tentukan oleh PM itu sendiri.

  • SITE MANEGER

SITE MANEGER tugasnya adalah menjelaskan maupun memberi instruksi kerja kepada staff secara tepat, dan memiliki standar kerja yang harus dipenuhi, dan selalu meyakinkan para bawahannya bahwa mereka akan melaksanakannya dengan baik dan lancar.

  • MANEJEMEN KONSTRUKSI

Manejemen konstruksi bertanggung jawab dalam perencanaan, pelaksanaan dan pemeliharan sebuah proyek yang akan dikerjakan, peran MK sangat dibutuhkan dalam sebuah proyek agar menghasilkan sebuah karya yang memiliki kwalitas yang baik.

  • SITE ENGINEER

Site Engineer adalah merupakan pembantu tugas manager proyek yang memiliki tugas dalam perencanaan teknis dan material yang meliputi menyediakan seluruh detail gambar, membuat perhitungan konstruksi yang diperlukan, menentukan spesifikasi data teknis bahan dan volume pekerjaan.

  • SECRETARY

Sekretaris adalah sebuah profesi administratif yang bersifat asisten atau mendukung. Gelar ini merujuk kepada sebuah pekerja kantor yang tugasnya ialah melaksanakan perkerjaan rutin, tugas-tugas administratif, atau tugas-tugas pribadi dari atasannya.

  • HR & DEVELOPMENT

Human Resources Development (Sumber Daya Manusia/SDM) adalah suatu proses menangani berbagai masalah pada ruang lingkup karyawan, pegawai, buruh, manajer dan tenaga kerja lainnya untuk dapat menunjang aktifitas organisasi atau perusahaan demi mencapai tujuan yang telah ditentukan.

  • QUALITY CONTROL

Quality Control (QC) adalah sangat berperan penting dalam mengawasi biaya, mutu dan waktu. Sebagai pengawas dari keseluruhan proses proyek yang sedang dikerjakan, QC sangat menentukan kualitas hasil akhir pekerjaan.

  • AUDITOR

Auditor adalah seseorang yang memiliki kualifikasi tertentu dalam melakukan audit atas laporan keuangan dan kegiatan suatu perusahaan atau organisasi.

  • FINANCE

Keuangan adalah upaya pengelolaan mencakup semua aktivitas yang berhubungan erat dengan semua system keuangan untuk mencapai tujuan tiap perusahaan atau organisasi.

  • ADMINISTRASI

Administrasi adalah perencanaan, pengendalian, dan pengorganisasian pekerjaan perkantoran, serta penggerakan mereka yang melaksanakannya agar mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

  • PELAKSANA STRUKTUR

  • PELAKSANA ARSITEKTUR

  • SURVEYOR

Surveyor adalah seseorang yang melakukan pemeriksaan atau mengawasi dan mengamati suatu pekerjaan lainnya. Dalam dunia kerja istilah Surveyor kebanyakan menjurus pada dunia lapangan yg nanti nya menjadi objek utama dalam hal menjalankan tugasnya.

  • ME & PLUMBING

MEP adalah suatu pekerjaan drafter yang bertugas membuat sistem kontrol mekanikal,elektrikal dan plumbing, yang meliputi sistem pembuangan limbah / air buangan (air kotor dan air bekas), sistem venting, air hujan dan penyediaan air bersih.

  • PROCUREMENT

Procurement adalah suatu istilah yang mencakup seluruh kegiatan yang dilakukan oleh Owner dalam mewujudkan pengadaan, baik barang, peralatan dan mesin-mesin maupun bangunan/konstruksi maupun perbaikan atau perawatan atas aset yang dimiliki.

  • LOGISTIK

Logistik merupakan seni dan ilmu, barang, energi, informasi, dan sumber daya lainnya, seperti produk, jasa, dan manusia, dari sumber produksi ke pasar dengan tujuan mengoptimalkan penggunaan modal . Manufaktur dan marketing akan sulit dilakukan tanpa dukungan logistik.

  • OPERATOR

Operator adalah jenis pekerjaan fungsional di dalam suatu perusahaan. Tugas utama dari operator lapangan adalah menjalankan suatu operasi.

  • DRIVER

Driver adalah pengemudi profesional yang dibayar oleh perusahaan untuk mengemudi kendaraan tertentu.

Enter your keyword